Novena Kanak-Kanak Yesus

Keajaiban Doa Novena Kanak Kanak Yesus dan Doa Mujizat

Keajaiban Doa Novena Kanak Kanak Yesus dan Doa Mujizat Mari kita bersama mendoakan Novena Kanak Kanak Yesus dalam menyambut kelahir...

Jumat, 20 September 2013

ROH KUDUS ADALAH ROH KEBENARAN DARI ALLAH



ROH KUDUS ADALAH ROH KEBENARAN DARI ALLAH

"Tetapi apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran" (Yoh 16:13)

Yesus tahu bhw kenaikanNya ke surga membuat murid2Nya mjd sedih. Ia berusaha menerangkan kpd semua muridNya bhw Ia tetap & selalu mengasihi mreka selamanya & Roh yang dicurahkan dari Allah Bapa akan tinggal & mendampingi mereka, sbg penyertaanNya di dunia.

Yesus memang harus kembali kepada BapaNya di surga untk menyiapkan tempat bagi setiap kita yg mengasihiNya, namun Ia tdk membiarkan kita mjd yatim piatu, Ia mewariskan Roh Kudus untk menyertai kita sampai akhir jaman.

Memang saat itu para murid belum memahami banyak hal yang disampaikan Yesus, Yesus memahami, shg untuk melengkapi rencana & kehendak Bapa, Yesus memohon BapaNya untk mencurahkan Roh Kudus sbg Roh Kebenaran, Roh Penolong kpd para muridNya (dahulu) dan juga kini kpd kita yg mengasihiNya. 

Yesus mencurahkan Roh Kudus yang dapat menerangi iman & akal budi kita. Roh itu membimbing & memimpin kita ke dlm seluruh kebenaran. Roh itu tidak berkata-kata dari diriNya, tp sgala yg dikatakanNya adl perkataan dr Bapa di surga.

Kita membutuhkan Roh Kudus, Roh Kebenaran dlm perjalanan hidup ini. Roh Kebenaran itu yang membuka pikiran untuk mengatakan yang benar ttg Yesus, juga segala kebenaran dalam jalan Allah. Juga mengatakan (melalui suara hati kita), ttg sgala hal baik, mendorong jiwa kita melakukan hal2 yg menghasilkan buah2 Roh yg baik,dan mengingatkan kita untk membebaskan diri dr sgala hal yg salah / tdkberkenan pd Allah.

Adakalanya kita menolak kebenaran dari Roh Kudus karena kedagingan kita, krn kita belum mau melepas diri dr kenikmatan duniawi yg berbuah dosa, tetapi Roh Kudus akan tetap setia mendekat dan memanggil kita kembali. 

Semakin dekat relasi dengan Roh Kudus, semakin kita taat padaNya, mk smakin kita dibimbingNya ke seluruh jalan kebenaran dan keselamatan Allah. 

Salam damai,

*A*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar